Sabtu, 22 Desember 2012

Penerimaan Anggota OPH Masa Jihad 2012/2013




Pada Hari Rabu Tanggal 14 November 2012 adalah hari yang ditunggu para calon anggota OPH, karena pada hari itu adalah pengumuman siapa saja yang diterima menjadi anggota OPH dan siapa saja yang tidak diterima. Setelah mereka mengikuti tes tulis, wawancara, kerja lapangan mereka sudah menunggu dan pada hari itulah mereka akan mengetahui hasilnya. Dimulai saat istirahat para calon anggota OPH berbaris di depan kantor SMP menunggu pengumuman, dan cara menerimanya adalah 10 orang dipersilahkan maju ke depan anggota OPH Senior lalu setelah semuanya bertakbir bagi yang diterima akan diberi jas dan jika tidak maka tidak diberi jas
Senin, 03 Desember 2012

Penggalangan Dana Untuk Palestina



Kebengisan tentara Zionis Israel telah merenggut nyawa warga Palestina di jalur Gaza.Lebih dari seratus orang yang sebagian besar mereka adalah penduduk sipil menjadi korban kebrutalan tentara Israel. Gema keprihatinan dan solidaritas datang dari berbagai belahan dunia, terutama negara yang berpenduduk muslim termausk Indonesia. Indonesia yang selalu aktif menunjukkan solidaritasnya kepada rakyat Palestina, hampir tidak pernah ketinggalan menyuarakan keberpihakannya kepada Palestina setiap kali Israel  melakukan agresinya dibumi Palestina. Para siswa SMP dan SMA Ar Rohmah salah satu komponen bangsa dan umat Islam yang selalu konsisten menyuarakan keprihatinannya atas nasib rakyat Palestina, mereka menunjukkan solidiaritasnya dengan mengadakan acara penggalangan dana untuk rakyat Palestina.