Sabtu, 22 Desember 2012

Penerimaan Anggota OPH Masa Jihad 2012/2013




Pada Hari Rabu Tanggal 14 November 2012 adalah hari yang ditunggu para calon anggota OPH, karena pada hari itu adalah pengumuman siapa saja yang diterima menjadi anggota OPH dan siapa saja yang tidak diterima. Setelah mereka mengikuti tes tulis, wawancara, kerja lapangan mereka sudah menunggu dan pada hari itulah mereka akan mengetahui hasilnya. Dimulai saat istirahat para calon anggota OPH berbaris di depan kantor SMP menunggu pengumuman, dan cara menerimanya adalah 10 orang dipersilahkan maju ke depan anggota OPH Senior lalu setelah semuanya bertakbir bagi yang diterima akan diberi jas dan jika tidak maka tidak diberi jas
Senin, 03 Desember 2012

Penggalangan Dana Untuk Palestina



Kebengisan tentara Zionis Israel telah merenggut nyawa warga Palestina di jalur Gaza.Lebih dari seratus orang yang sebagian besar mereka adalah penduduk sipil menjadi korban kebrutalan tentara Israel. Gema keprihatinan dan solidaritas datang dari berbagai belahan dunia, terutama negara yang berpenduduk muslim termausk Indonesia. Indonesia yang selalu aktif menunjukkan solidaritasnya kepada rakyat Palestina, hampir tidak pernah ketinggalan menyuarakan keberpihakannya kepada Palestina setiap kali Israel  melakukan agresinya dibumi Palestina. Para siswa SMP dan SMA Ar Rohmah salah satu komponen bangsa dan umat Islam yang selalu konsisten menyuarakan keprihatinannya atas nasib rakyat Palestina, mereka menunjukkan solidiaritasnya dengan mengadakan acara penggalangan dana untuk rakyat Palestina.
Rabu, 14 November 2012

Persiapan UAN Kelas 9 Jalan Sehat

 Pada hari Sabtu tanggal 10 Desember kelas 9 yang biasanya Pandu Hidayatullah diganti dengan Jalan Sehat. Jalan sehat yang dimulai tanggal 10 Desember dan akan dilaksanakan secara kontinu setiap hari Sabtu untuk persiapan UAN.

 Dimulai jam 05.15 sampai 06.30 dari SMP Ar Rohmah lalu ke Oma Campus dan kembali lagi melewati kuburan. Dan setelah itu dilanjutkan dengan sarapan pagi di Ar Rohmah.

Berikut foto fotonya :

Study Tour Kelas 9


Pada tanggal 17 Oktober 2012, seluruh siswa SMP Ar-Rohmah Putra berangkat ke berbagai tempat untuk melaksanakan study tour, kelas 1 SMP ke Jatim Park 1,kelas 2 SMP ke BPPP (Balai Pelatihan Peternakan) dan kolam renang Selecta, sedangkan kami, kelas 9 SMP berangkat ke BLITAR dan kolam renang "Sumber Udel" (Ini beneran lho), sekitar jam 07.00, para siswa sudah siap, kelas 3 SMP dibagi menjadi 2 Bus, 1 bus untuk kelas 9 Robbani dan Al-Azhar, sedangkan bus 2 untuk kelas 9 Internasional dan Olimpiade, perjalanan dimulai, bus mulai melaju menyusuri daerah-daerah di Malang untuk masuk ke daerah Blitar, setelah beberapa jam perjalanan, akhirnya kami sampai ke tujuan pertama kami, yakni Makam Bung Karno
Selasa, 06 November 2012

Siswa SMP Ar-Rohmah Dominasi Juara Bahasa Inggris

"The Student Competition 2012" itulah nama lomba yang diadakan oleh SMK Multimedia Tumpang, walapun jarak yang ditempuh cukup jauh, yakni 1 jam perjalanan, kami, M Iqbal Rizki S, Fadel Muhammad Irfan, Fauzi Arsyad Saleh, M Ichlasul Amal Rifa'i, M Hafidz Furqon, Kevin Wira Pranata, Rasyid Ridlo, dan Abyan Mahdi Allam,

Siswa SMP Ar-Rohmah kembali juarai lomba bahasa inggris

Untuk kedua kalinya, Siswa SMP Ar-Rohmah, Fadel Muhammad Irfan (9 Internasional) juara 1 English Speech di SMK Multimedia Tumpang, kembali unjuk bakat di MAN 1 dalam lomba bertajuk English Story Telling, dengan cerita "Aaron el Rasyd and the persian sword" akhirnya ia kembali menyabet juara 2 lomba story telling se-Malang Raya yang diikuti oleh 72 peserta SMP/MTs se- Malang Raya.

Sayangnya, M Ichlasul Amal R (9Al-Azhar) dan M Hafidz Furqon (7 Internasional) masih belum beruntung, semoga di lomba-lomba selanjutnya dapat memabanggakan nama sekolah kita, SMP Ar-Rohmah Putra!!
Selasa, 16 Oktober 2012

Raport-an, OPH adakan Bazar dan Mading

14 Oktober 2012, hari minggu begitu indah untuk bersantai sejenak namun angggota OPH sehabis maghrib langsung bersiap-siap untuk menyambut wali santri, ya, hari ini adalah waktunya raport sisipan dibagikan, karena itu OPH SMP Arrohmah berinisiatif untuk mengadakan bazr yang terdiri dari Majalah2 Suara Hidayatullah (Ust.Wawan), Buku2 agama untuk orangtua dalam mendidik anak (Ust.Hendra) dan Baju2 mujahidin serta berbagai peralatan islami(Ust. Mujib), alhasil, sekitar 1 jutaan lah hasilo dari penjualan tersebut, sedangkan mading berkonsep tes OPH cukup menarik perhatian para wali santri untuk melihat anak2nya yang mendaftar, cukup seru kaann, berikut beberapa foto yang diambil pada hari itu.....

Jumat, 12 Oktober 2012

Tes Wawancara Dimulai!!!

Setelah penyaringan sejumlah calon anggota OPH periode 2013-2014, Tes Tulis yg melelahkan membawa 75 santri calon pembawa nama besar OPH, melaksanakan Tes Interview(Wawancara), yang menggunakan Konsep yang baru, yakni pendekatan per individu, pewawancara berasal dari angota OPH senior yang dianggap mampu untuk melihat potensi dalam setiap individu, pada tanggal 29-30 September, hari Sabtu dan Minggu, walaupun hari libur, namun setiap anggota OPH senior (Zaki,Fauzan,Iqbal,Abrori,Arga,Rodli,Fiki,Zaidar,Fadel,Akbar) masih menyempatkan waktunya untuk mewawancarai 75 orang yg nantinya diambil sekitar 40 orang, berikut beberapa dokumentasi Tes Wawancara...

Selasa, 09 Oktober 2012

Tes Tulis OPH Dimulai



Pada tanggal 28 September 2012, Akhirnya, OPH SMP Ar-Rohmah, telah memulai serangkaian tes untuk menyeleksi calon-calon pemimpin dalam organisasi Sekolah ini..... dimulai dengan Tes Tulis yang akan menyeleksi sekitar 120 siswa sehingga dipilih 75 siswa untuk mengikuti tes wawancara, berikut beberapa foto dari suasana tes tulis di Aula SMP-SMA Arrohmah


Jumat, 08 Juni 2012

Super Camp 4

23-27 2012, Saat kelas 3 SMP menghadapi salah satu ujian dunia, yakni Ujian Akhir Nasional(UAN), kami, seluruh kelas 1 & 2 SMP Berangkat menuju Coban Rondo yang terletak di sekitar Malang, suasana yang asri dan dingin membuat kami tenang dan santai walau berdesak-desakan di truk yang telah disediakan oleh panitia Super Camp 4,